Tuhan ..

Getar doaku malam ini melenakanku

Sebersit imaginasiku malayang jauh

Khayal tentang masa depanku



Tuhan.

Dalam simpuh aku menangis di haribaan Mu

Hening malam telah mengoyak keteguhanku

Ketegaran yang selalu kutunjukkan kepada semua orang di sekelilingku
 


Tuhan....

Sekejap aku terkesiap dan tertunduk malu.

Bukankah semua ini adalah titipanMu ?

Bahkan jiwa dan ragakupun adalah milikMu.



Tuhan....

Begitu banyak pemberianMu yang kuingkari

Bagitu banyak nikmatMu yang tak kusyukuri

Pandanganku tertutup oleh cobaan yang Kau beri



Tuhan.
Maafkan aku......